Ngeri: Rambut 1,5 Meter Ditemukan Dalam Perut Gadis Ini, Kok Bisa?

Posted by


pernah mendengar ada orang-orang yang memiliki kebiasaan aneh dengan makan berbagai macam makanan yang tak lazim? Jika sebelumnya ada seorang nenek yang makan pasir atau balita yang hobi makan spon, kali ini satu lagi gadis 15 tahun asal India punya kebiasaan aneh dengan makan rambut. 

gadis 15 tahun yang dilaporkan bernama Kavita Kumari tersebut memiliki kebiasaan aneh makan rambut sejak beberapa tahun terakhir. Dalam kurun waktu satu tahun terakhir, rupanya Kavita telah kecanduan makan rambut dan ia bahkan yang suka dengan makanan lain selain rambut. Jika dipaksa makan makanan selain rambut, maka gadis ini akan muntah.

Dokter mendiagnosa Kavita bahwa ia menderita 'Rapunzel Syndrome'. Sindrom ini sendiri merupakan kondisi langka dimana rambut ditemukan di saluran pencernaan setelah seseorang mengkonsumsi rambutnya sendiri. 

Dr Lal Bahadur Sidharth, seorang ahli bedah yang juga menangani kondisi Kavita mengatakan bahwa "gadis tersebut sangat lemah, nutrisi pada tubuhnya tidak tercukupi dengan baik, ia nyaris tidak bisa berdiri dan tim dokter perlu melakukan terapi agar kebiasaan memakan rambut ini bisa diatasi. Ini adalah kondisi yang sangat langka dan saya baru melihat hal ini untuk pertama kalinya"

Ayah Kavita yakni Bechan Ram (34) dan istrinya Phool Devi (32), mengaku sangat berterima kasih kepada tim dokter karena telah mengangkat rambut di usus putri mereka. Meski begitu, mereka tetap berharap bahwa putri mereka bisa pulih dengan cepat dan baik. Kini, Kavita sendiri sedang dirawat intensif si sebuah rumah sakit di India. 

Wah, ada-ada saja ya. Semoga Kavita bisa segera pulih dan ia tidak mengulangi kebiasaan buruknya untuk mengkonsumsi rambut ya. Kasus ini tentunya juga bisa menjadi pelajaran bagi kita semua. Pastikan untuk tidak makan atau minum segala sesuatu yang tak lazim apalagi yang ekstrim. Makanan yang tak lazim bisa saja membahayakan kondisi kesehatan kita




FOLLOW and JOIN to Get Update!

Social Media Widget SM Widgets




Demo Blog NJW V2 Updated at: Oktober 26, 2017

HISTATS

Popular Posts

Search This Blog

Blog Archive

Histats